5 Tips Untuk Mencegah Terjadinya Dehidrasi Pada Tubuh Saat Bulan Puasa
5 Tips Untuk Mencegah Terjadinya Dehidrasi Pada Tubuh Saat Bulan Puasa
Serbaqq.com | Agen Poker | Agen Domino | Agen BandarQ | Agen AduQ | Bandar Poker | Capsa Susun | Sakong
LIPUTAN NEWS - Saat berpuasa tentu tubuh akan memerlukan banyak nutrisi untuk menghasilkan energi.
Selama menjalani ibadah puasa tentu cairan dalam tubuh harus terpenuhi agar tidak mengalami dehidrasi dan jatuh sakit.
Nah bagaimana caranya agar tidak dehidrasi selama bulan puasa?
Yuk simak tipsnya agar kamu tidak dehidrasi dan jatuh sakit saat berpuasa.
1. Minum Air Putih saat Sahur dan Berbuka
Untuk menghindari dehidrasi selama bulan puasa, usahakan memenuhi cairan dalam tubuh.
Ada baiknya kamu menerapkan pola 2-4-2 selama bulan puasa.
Minum 2 gelas air putih saat sahur, 4 gelas air putih saat berbuka, dan 2 gelas air putih ketika akan tidur malam.
Jangan lupa kurangi minuman manis untuk mencegah kanaikan berat badan.
2. Konsumsi Makanan yang Mengandung Air
Selama sahur dan berbuka tentu kamu akan mengonsumsi makanan berat, seperti nasi dengan sayur.
Tetapi kamu juga harus mengimbangi dengan mengonsumsi makanan yang memiliki kandungan air tinggi.
Misalnya mengonsumsi buah-buahan, seperti buah semangka, buah mentimun, atau buah belimbing.
Bukan hanya akan mencukupi cairan tubuh, mengonsumsi buah-buahan yang mengandung tinggi air juga akan membantumu kenyang lebih lama.
3. Tidak Terlalu Banyak Tidur
Saat berpuasa tentu tubuh akan mudah lelah, sehingga hal yang sering dilakukan adalah tidur.
Tidur saat bulan puasa merupakan sebuah ibadah, namun hanya dilakukan dengan waktu yang cukup.
Kebanyakan orang saat berpuasa akan memilih untuk tidur dengan waktu yang lama.
Hal ini justru akan membuat tubuhmu menjadi semakin lelah dan kehilangan cairan tubuh.
Semakin banyak tidur maka cairan dalam tubuh juga akan semakin hilang, sehingga tubuh akan mudah dehidrasi.
4. Batasi Kegiatan di Luar Ruangan
Ketika berpuasa tentu tidak dianjurkan untuk berdiam diri di rumah.
Kamu harus tetap melakukan aktivitas seperti biasa, termasuk beraktivitas di luar ruangan.
Namun kegiatan di luar ruangan yang berlebihan akan membuat tubuh kehilangan cairan.
Untuk menghindari dehidrasi, kamu harus membatasi kegiatan di luar ruangan agar tidak terlalu lama terpapar sinar matahari.
Jika tubuh terkena panasnya matahari terlalu lama tentu akan mudah berkeringat dan memicu dehidrasi.
5. Sahur dan Berbuka dengan Air Kelapa
Selain sahur dan berbuka dengan air mineral, kamu juga harus mencoba meminum air kelapa.
Diketahui air kelapa mengandung isotonik dan elektrolit yang baik untuk tubuh.
Dengan mengonsumsi air kelapa saat sahur tentu tubuh akan tercukupi kebutuhan cairan untuk berpuasa seharian.
Sedangkan berbuka puasa dengan meminum air kelapa tentu cairan tubuh yang berkurang akan kembali dan terhindar dari dehidrasi.
5 Tips Untuk Mencegah Terjadinya Dehidrasi Pada Tubuh Saat Bulan Puasa
Reviewed by Juevani
on
April 26, 2019
Rating:
Post a Comment